
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi menyuntik mati yamaha vixion r di Tanah Air. Kini, mereka hanya memproduksi dan memasarkan Vixion versi standard.
Kepastian Vixion R disuntik mati di Indonesia disampaikan langsung Rifki Maulana selaku Manager Public Relations, YRA & Community PT YIMM. Sayangnya, dia tak mengurai lebih detail alasan penghentian produksi tersebut.










