
BYD tercatat sebagai pabrikan yang paling banyak impor mobil di Indonesia. Dalam 11 bulan tahun 2025, jumlah impornya tembus 50 ribu unit.
BYD masih mengimpor seluruh mobilnya dari China. Nggak heran, kalau angka impornya paling tinggi dibandingkan pabrikan lain di Indonesia. Mengacu pada data impor yang dirilis Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), BYD berada di posisi teratas.
Selama tahun 2025, BYD telah mengimpor 51.435 unit mobil atau setara 34 persen dari keseluruhan pabrikan yang impor mobil ke dalam negeri. Sejauh ini, ada tujuh model mobil BYD yang diboyong ke Tanah Air yaitu Seal, Atto 3, Dolphin, M6, E6 (untuk fleet), Sealion 7, dan Atto 1. Dari ketujuh model itu, Atto 1 belakangan membetot perhatian karena penjualannya yang membludak. Ini juga yang membuat angka impor BYD jadi melesat 215 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.










