
Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi bilang tarif pajak kendaraan bermotor di Jawa Barat tidak naik. Pemilik kendaraan diharapkan tetap taat membayar pajak kendaraan bermotor.
Di akun media sosialnya, Dedi mengatakan mulai hari ini, Jumat (2/1/2026) layanan Pemerintah Provinsi Jawa Barat, termasuk pembayaran pajak kendaraan bermotor sudah mulai berjalan. Dedi menegaskan, tidak ada kenaikan pajak kendaraan untuk tahun ini.










