
Di tengah budaya yang serba cepat, jalan kaki terdengar seperti aktivitas fisik yang bukan jadi pilihan utama. Dianggap terlalu pelan, terlalu santai, dan seperti bukan berolahraga seperti yang lain.
Padahal, dari langkah-langkah santai itulah banyak orang kembali menemukan makna sehat yang sebenarnya. Selama yang dipilih bukan ‘jalanin aja dulu’, sepertinya semua akan baik-baik saja.
Dari sinilah mulai muncul komunitas jalan kaki di beberapa kota di Indonesia. Mereka hadir bukan untuk menantang siapa pun, melainkan untuk mengajak siapa saja ‘kalau bisa pelan, kenapa harus tergesa?’










