
Dalam sebuah video viral, seorang pengguna TikTok membagikan upaya tak biasa mengatasi susah Buang Air Besar (BAB). Dalam sekali minum, ia melahap 5 botol minuman probiotik.
Dalam narasinya, pengguna TikTok tersebut mengaku sudah 18 hari tidak BAB hingga terasa pusing dan frustrasi. Tidak disebutkan apakah upaya yang dilakukannya tersebut efektif mengatasi keluhan susah bab.
Menanggapi video tersebut, dokter gizi dari RS St Carolus Salemba Dr dr Yohannessa Wulandari, MGizi, SpGK menjelaskan, susah BAB atau konstipasi dipengaruhi banyak faktor. Mulai dari kecukupan serat, cairan, hingga motilitas atau pergerakan usus.












