
Produsen roda empat asal India, Tata Motors, resmi meluncurkan tata punch terbaru untuk konsumen domestik. Kendaraan berjenis SUV tersebut mendapat sejumlah pembaruan dibandingkan model sebelumnya.
Disitat dari Gaadiwaadi , Rabu (14/1), Tata Punch terbaru hadir dengan muka yang benar-benar berbeda. Kini, desainnya menjadi lebih simpel, minimalis dan modern. Headlamp atau lampu utamanya dibuat terhubung dengan emblem pabrikan, kemudian grilnya model garis yang dibuat sangat kalem.










